Konawe, netjournal.id – Pengusaha muda kreatif, James yang akrab disapa Bos Jems kembali menghadirkan konsep bisnis segar di Unaaha. Setelah sukses dengan Jr Resto, kini ia siap meluncurkan Jr Billiard & Bistro, sebuah destinasi baru yang menggabungkan kuliner lezat dengan hiburan bilyar. Peresmiannya akan digelar pada Sabtu, 7 Juni 2025, di Jalan Abunawas, samping SMK Negeri 1 Unaaha.
Jr Billiard & Bistro menawarkan pengalaman berbeda bagi pengunjung. Dengan desain interior modern-industrial yang nyaman, tempat ini cocok untuk bersantai sambil menikmati hidangan bistro atau sekadar bermain bilyar bersama teman.

Bos Jems menjelaskan, “Ini bukan sekadar tempat makan atau main bilyar biasa. Kami ingin ciptakan ruang sosial yang positif, tempat orang bisa berkumpul, berdiskusi, atau sekadar melepas penat.”
Selain meja bilyar berkualitas, pengunjung bisa menikmati beragam hidangan, mulai dari camilan ringan hingga makanan berat khas bistro. Tak ketinggalan, deretan minuman segar seperti kopi, mocktail, dan minuman kekinian lainnya siap menemani waktu bersantai.

Tempat ini juga dirancang untuk berbagai acara, seperti pertemuan komunitas, arisan, atau even kecil lainnya. Dengan suasana yang hangat dan pelayanan ramah, Jr Billiard & Bistro diharapkan menjadi ikon nongkrong baru di Unaaha.
Meski belum dibuka, Jr Billiard & Bistro sudah ramai diperbincangkan di media sosial. Banyak warga yang penasaran dan berencana datang saat pembukaan. Acara grand opening nanti akan dimeriahkan dengan live music dan promo menarik bagi pengunjung pertama.

Bos Jems berkomitmen untuk terus berinovasi dalam bisnisnya. “Ini adalah salah satu langkah kami untuk memperkaya kehidupan sosial dan ekonomi di Unaaha. Masih akan ada banyak ide lain ke depannya,” ujarnya.
Dengan kehadiran Jr Billiard & Bistro, Bos Jems kembali membuktikan diri sebagai pengusaha muda yang visioner dan peduli terhadap perkembangan kota kelahirannya. Tempat ini diprediksi akan menjadi destinasi wajib bagi anak muda dan keluarga di Konawe.
Laporan: Redaksi













